Bunga Kersen

 


Terlihat sangat cantik dan menawan, bunga Kersen ( Muntingia Calabura) biasa disebut juga  bunga Talok dalam bahasa Jawa.Sungguh cantik bunga Kersen  mungil putih dengan 5 helai kelopak  bunganya  muncul diantara daun daun berwarna hijau.Mahkota bunga Kersen bertepi rata, bundar telur  dengan benang sari yang berjumlah banyak 10 sampai 100 helai, mekar menonjol keluar , keatas helai daun, namun setelah menjadi buah menggantung ke bawah tersembunyi  di bawah helai daun. Umumnya hanya satu dua bunga yang menjadi buah.Berasal dari Amerika Tengah, bunga Kersen menyebar dengan sangat cepat di hunian manusia didaerah tropis dan sampai ke Asia Tenggara pada abad ke 19.Mengandung aneka bahan aktif yang berkhasiat obat, bunga Kersen bersifat antipasmodik ( meredakan kekejangan otot) dan antibakteri untuk meredakan sakit kepala dan selesma. Rebusan bunga Kersen dipakai untuk mengatasai kram perut. Tananam bunga Kersen  adalah tanaman peneduh,  bunganya mempunyai daya tarik sendiri ,warna putih bunga Kersen  sangat menawan , harum dan segar mengandung  banyak nektar yang sangat disukai  lebah dan serangga. Lebah dan bunga sebagai ungkapan simbolik perasaan cinta pria dan wanita yang tak terpisahkan. Lebah datang dengan cintanya menghisap madu bunga   memberikan gambaran bahwa cinta memberikan keseimbangan serta hubungan timbal balik terhadap pasangannya. Cinta yang selalu ingin membahagiakan dan memberikan yang terbaik bagi pasangannya dan memberi warna dalam kehidupannya.
' Dimana ada cinta disitu ada kehidupan'
( Mahatma Gandhi).
Selamat Pagi

Komentar